Rabu, 21 September 2011

renungan pohon bambu

Pohon bambu adalah salah satu tumbuhan yang sering diperdapati
disekelilng kita,ia memiliki berbagai pesan pembelajaran untuk kehidupan
kita....
Mari kita membayangkan..

Pohon bambu hidup slalu berkumpul,jarang kita perdapati ianya sebatang,namun ternyata ia tiada saling menghalangi pertumbuhan sesamanya

Artinya,kita tentu hidup dalam masyarakat,karena kita makhluk sosial
,butuh kepada lainya,kebersamaan lah menjadi penyempurna
kehidupan didunia,jarang diantara kita yang hanya hidup sendiri tanpa bermasyarakat dalam kehidupan sosial kemasyarakatn
sangat diutamakan sikap profesional untuk bisa saling menghagai
sesama,dalam hidup tentu tak baik jika menjadi penghalang bagi perkembangan lainya

Bambu juga hidup dengan masa yang relatif lama.dengan berbagai
cobaan yang menimpanya

Artinya,untuk suatu keberhasilan dalam kehidupan,kita butuh proses,proses butuh waktu,keberhasilan tidak
diperdapati dengan instan,kesabaran didalam melewati cobaan
akan menjadi modal dasar meraih keberhasilan

Dengan berbagai bentuknya bambu sangat bermamfaat bagi manusia

Artinya,kemamfaatan dari hidup kita untuk sesama tentu sangat
berbeda,berbedanya mamfaat dipengaruhi oleh situasi,namun harus dihayati bahwa kemamfaatan tidak hanya untuk satu
kondisi,tetapi harus untuk segala kondisi

Dedaunan selalu menjadi hiasa kehidupan bambu

Artinya,kesempunaan manusia tidak datang hanya krna dirinya
semata,namun manusia sempurna justru diperoleh krna bantuan
sesamanya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar